Sahabat Jalur Aktif yang super duper aktif, memiliki keluarga bahagia dan harmonis adalah impian bagi semua manusia. Karena keluarga yang bahagia bisa membuat ketenangan hati dan pikiran kita.

Keluarga bahagia bukan hanya dinilai dari segi materi saja namun bisa juga dari kasih sayang dan perhatian kita. Karena kebahagiaan adalah apabila kita bisa membuat orang-orang yang kita cintai dan sayangi tersenyum.

Namun cobaan dalam berrumah tangga sudah pasti ada tinggal bagaimana kita bisa menyikapi masalah tersebut, dewasa atau belum cara kita menyelesaikan sebuah masalah dalam keluarga.

Lalu bagaimana cara kita bisa membuat keluarga kita bahagia selain dari segi materi?
Adapun cara atau tips bagaimana kita bisa membuat keluarga bahagia :
  1. Kita harus selalu terbuka dalam segala hal.
  2. Kita harus menghargai terhadap  pasangan kita.
  3. Kita harus saling menghormati terhadap pasangan kita.
  4. Kita harus membuat suasana di rumah menjadi nyaman.
  5. Apabila kita terlalu sibuk sebisa mungkin kita luangkan waktu untuk bersantai bersama keluarga.
  6. Kita harus saling tolong menolong dalam menyelesaikan pekerjaan rumah.
  7. Ajak pasangan kita untuk beribadah secara berjama'ah.
  8. Kita sempatkan makan malam bersama keluarga.
Demikian cara atau tips membuat keluarga bahagia, mudah-mudahan Allah menjadikan keluarga kita Sakinah Mawadah dan Warahmah, Aamiin.

Posting Komentar

 
Top