Sobat JalurAktif.com, kemeriahan memperingati HUT RI yang ke 74 diisi dengan kegiatan dengan  hal yang positif  mulai dari loma anak-anak dan orang dewasa, tidak sedikit pula hiburan rakyat murah meriah seperti kuda lumping.
Seperti di tanggal 20 Agustus 2019 kesenian tradisional kuda lumping TORONGGO EKO WARNO BUDOYO tampil menghibur warga jalan 10 unit 5 Rimbo Bujang Tebo.
Acara yang digelar pada malam hari ini tidak menyurutkan semagat para pemain, justru malah menambah semangat karana cuaca begitu sejuk.
Rangkaian acara berjalan dari siang hari diisi dengan kegiatan lomba anak-anak seperti balap karung tarik tambang dan lain-lain, dan dipenghujung  acara yang ditungu-tungu warga adalah kesenian tradisional kuda lumping TURONGGO EKO WARNO BUDOYO yang tampil menghibur warga.
Yang menarik dari grup TURONGGO EKO WARNO BODOYO ini adalah dari pemain gamelan kebayakan adalah anak-anak ini semakin membuktikan kuda lumping yang satu ini beda dari kuda lumping yang lainnya.

Posting Komentar

 
Top