Ada beberapa hal yang perlu diketahui oleh seseorang yang sedang menjalankan ibadah puasa. Seorang mukmin mengerjakan puasa sebagai bentuk kewajiban yang harus dilakukan, untuk meningkatkan amal ibadah, rasa  syukur dan keberkahan hidup. Tapi perlu kita tahu bahwa ada suatu hal yang dapat membuat pahala puasa seseorang menjadi berkurang atau bahkan puasanya menjadi tidak sah.

Hal-Hal Yang Mengurangi Pahala Puasa

Berikut ini beberapa hal yang perlu kita hindari supaya pahala puasa kita tidak berkurang, diantaranya sebagai berikut:

  • Berbicara Kotor, tidak pantas apabila saat mengerjakan puasa seorang mukmin mengucapkan kata-kata kotor yang tidak enak didengan oleh telinga. Kata-kata kotor tersebut dapat membuat pahala puasa kita menjadi berkurang dan ini sangat merugikan diri kita sendiri.
  • Memfitnah, ini merupakan salah satu perilaku yang sangat dibenci oleh Allah SWT. Fitnah lebih mengarah pada suatu pernyataan seseoranng yang tidak memiliki bukti apa-apa dan tidak sesuai dengan kenyataan yang terjadi kemudian diceritakan kepada orang lain demi menjatuhkan nama baik orang yang difitnah. Perilaku ini dapat membuat puasa kita menjadi tidak sah.
  • Menghina Orang Lain, Allah menciptakan manusia tidak ada yang sempurna, maka dari itu terkadang manusia sering melakukan perbuatan kesalahan. Menghina orang lain merupakan bentuk perbuatan yang melanggar norma-norma agama, selain itu dampak dari menghina orang lain akan timbul rasa dendam bagi orang yang dihina. Muslim yang baik yaitu orang yang mampu menjaga lisannya.
  • Tidak Bisa Menahan Emosi, orang yang tidak dapat menahan emosinya cenderung melakukan perbuatan yang merusak dan membahayakan untuk orang lain, sehingga ini dapat mengurangi pahala puasa. Manusia diberikan mulut untuk berbicara, jadi manfaatkan dengan sebaik-baiknya. Jangan untuk mengucapkan kata-kata yang dapat menyinggung hati manusia karena itu dapat memancing emosi orang lain.
  • Melakukan Perbuatan Yang Dilarang Agama, segala sesuatu yang dilarang oleh agama tentu memiliki alasan dan hikmah yang terdapat di dalamnya. hal ini supaya manusia dapat menjalani kehidupan dengan damai dan sejahtera. Contoh perbuatan yang dilarang agama yaitu melakukan perbuatan maksiat, berbohong, mengambil hak orang lain, gibah dan lain sebagainya.

Demikian beberapa hal yang dapat mengurangi pahala puasa, sebaiknya saat kita sedang mengerjakan puasa cobalah untuk menghindari perbuatan-perbuatan yang dapat menghilangkan ibadah puasa dan lakukan aktivitas yang dapat meningkatkan pahala puasa dengan bersedekah, membaca Al Quran, dan lain sebagainya.

Posting Komentar

 
Top