Sahabat Jalur Aktif yang super duper aktif, sebentar lagi kita akan memasuki bulan suci Ramadhan. Bulan suci Ramadhan adalah bulan yang paling mulia dibandingkan dengan bulan-bulan lainnya. Maka dari itu umat muslim di seluruh dunia menyambut bulan suci Ramadhan dengan penuh suka cita.

Tak ketinggalan pula bagi masyarakat kita Indonesia pasti banyak berbagai cara untuk menyambut datangnya bulan suci Ramadhan, diantaranya adalah dengan mengadakan acara Punggahan dan berziarah ke kubur, karena menurut masyarakat setempat dengan mengadakan selamatan atau punggahan dibulan sya'ban bertujuan sebagai wasilah atau perantara untuk melaporkan amal ibadah kita selama satu tahun dan bertujuan untuk mendo'akan semua ahli kubur yang telah mendahului kita.


Mengapa di masyarakat kita khususnya masyarakat Jawa masih terus melestarikan budaya punggahan dan ziarah kubur, karena budaya ini merupakan budaya peninggalan leluhur dan para alim ulama dari zaman walisongo yang sangat terkenal. Fadhilah dari ziarah kubur adalah salah satunya mengingatkan kita bahwasannya kita pasti akan menyusul mereka (yang sudah meninggal), sedangkan fadhilah dari punggahan adalah salah satu dari fadhilah dari mengadakan acara punggahan ialah mempeerat tali silaturrahiim antar saudara dan antar tetangga.

Demikian diantara kebiasaan yang biasa dilakukan oleh masyarakat kita, semoga bermanfaat dan salam aktif.......

Posting Komentar

 
Top