Khadijah merupakan orang pertama yang berada di sisi Rasullullah, ia selalu meyakinkan beliau bahwa AllahSWT tidak akan pernah mengabaikan orang sebaik beliau. Khadijah senantiasa mencurahkan cintanya yang paling tulus,cinta yang memberikan ketenangan kepada Rasullullah dan menjadikan beliau melupakan kesulitan serta rasa lelah dalam perjuangan menyebarkan Islam. Tidak ada penolakan, penghinaan, dan pendustaan yang dihadapi Rasullullah kecuali Khadijah berperan penting dalam meringankannya.
Tidak cukup dengan pikiran dan kasih sayang, Khadijah juga membelanjakan seluruh hartanya untuk keperluan perjuangan. Segenap suka dan duka dijalani bersama suaminya tanpa keluh kesah, karena itu Allah SWT sendiri berkenan untuk mengirimkan salam kepada gak Khadijah melalui Jibril, Allah juga menjanjikan bagi Khadijah sebuah rumah yang terbuat dari permata di surga. Kepada Fatimah Rasullullah menjelaskan bahwa rumah untuk Khadijah itu terbuat dari mutiara, permata, dan bebatuan yang indah. Di sanalah kelak Khadijah akan menikmati ketenangan, kedamaian, dan kebahagiaan abadi. Tak ada rasa lelah, ketakutan, kebisingan ataupun kesengsaraan. Di sana pula Khadijah tidak akan pernah lagi merasakan pedihnya kehilangan seseorang yang ia cintai.

Dalam sebuah hadits disebutkan,
"jibril datang kepadaku dan berkata, 'Wahai Rasullullah, sebentar lagi Khadijah akan membawakan makanan dan minuman untukmu. kalau iya datang, sampaikan kepadanya salam dari Allah dan dariku. Beri tahu juga ia bahwa akan dibangun untuknya di surga sebuah rumah dari permata; tak ada hiruk pikuk dan rasa lelah di sana." (HR.Bukhari dan Muslim).

Posting Komentar

 
Top